Belanja Terus! Soegiarto Adikoesoemo Borong Lagi Saham AKR Corporindo (AKRA)

EmitenNews.com – Presiden Komisaris sekaligus pemilik PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) Soegiarto Adikoesoemo memborong saham perseroan sebanyak 3.573.300 saham pada 16-17 Juni 2022.

Dalam keterbukaan informasi disebutkan bahwa harga pembelian rata-rata Rp 1.144 per saham, sehingga nilai transaksi pembelian saham mencapai Rp 4,08 miliar.

Sebelum transaksi, Soegiarto memegang 62.056.500 saham atau 0,31%. Setelah transaksi menjadi 65.629.800 saham atau 0,33%. Tujuan dari transaksi adalah investasi dengan status kepemilikan saham langsung.

Beberapa rentetan transaksi beli Soegiarto Adikoesoemo yang juga sebagai Komisaris melakukan pembelian saham AKRA secara beruntun mulai dari tanggal 13-15 Juni 2022.

Pada 13 Juni, Soegiarto menyerok saham AKRA sebanyak 3.302.500 lembar pada harga rata-rata Rp1.157,1 per saham. Kemudian pada tanggal 14 Juni menyerok lagi sebanyak 1.601.800 lembar pada harga Rp1.134,21 per saham dan pada tanggal 15 Juni membeli lagi sebanyak 377.300 lembar pada harga Rp1.155 per saham. Dari pembelian saham tersebut Soegiarto diperkirakan merogoh dana sekitar Rp6,1 miliar.

Sebelumnya, AKR Corporindo membagikan dividen sebesar Rp 29 per saham atau setara dengan Rp 572,4 miliar. Dividen tersebut merupakan 51,5% dari laba bersih perseroan 2021 sebesar Rp 1,11 triliun.

Dividen tersebut terdiri atas dividen interim setara dengan Rp 12 per saham yang telah dibagikan pada 19 Agustus 2021. Sisa dividen sebesar Rp 17 per saham telah dibayarkan pada 24 Mei 2022.

Selama 2021 AKR Corporindo membukukan pendapatan sebanyak Rp 25,46 triliun atau melesat 45,57% dari periode yang sama tahun lalu yakni Rp 17,49 triliun. Laba bersih ikut naik 20% menjadi Rp 1,13 triliun dari sebelumnya Rp 961,99 miliar.

Author: Rizki

Translate »

Tender Offer

A tender offer is a bid to purchase some or all of a corporation’s shareholders’ stock. Tender offers are typically made publicly and invite shareholders to sell their shares for a specified price within a particular time window.

Cash Dividend

The cash dividend is part of the Company’s profit distributed to shareholders in cash.

Stock Dividend

Stock dividend is the allocation of company profits in additional shares.

Stock Split

A stock split is when a company divides the existing shares of its stock into multiple new shares to boost the stock’s liquidity.

Capital Placement without Pre-emptive Right

Capital Placement without Pre-emptive Rights (PMTHMETD) is the issuance of new shares through a private placement to selected investors.

Right Issue

Right issue or Preemptive Rights (HMETD) is the right for old shareholders to buy new stocks by the issuer.

Bonus Stock

Bonus Stocks are shares distributed free of charge to shareholders based on the number of shares owned.

The General Meeting of Shareholders (GMS)

The General Meeting of Shareholders (GMS) is a forum for shareholders to exercise their right to make certain decisions related to the Company, receive reports from the Board of Commissioners and Directors regarding their performance, and question the Board regarding actions.

Data Presentation

The report of shares activity on the secondary market is carried out comprehensively in the form of tables, graphs, and diagrams to facilitate the understanding.

Stock Registration Activity Report (Monthly)

Stock prices fluctuate because of the demand and supply of these shares. Therefore, we provide stock activity reports every month.

Stock Register

A stock register is a detailed record of the shares issued by a corporation and any repurchases and transfers between shareholders.