
Indah Handayani (handayani@investor.co.id)
JAKARTA, investor.id – IHSG ditutup melesat 74,45 poin (1,04%) ke level 7.261,2 pada perdagangan sesi I, Kamis (7/9/2022). Pada saat penutupan sesi I, saham-saham ini tercatat melejit hingga di atas 11%. Dipimpin oleh saham SMDM.
Selain saham PT Suryamas Dutamakmur Tbk (SMDM), ada empat saham lainnya yang juga melejit hingga di atas 11% pada perdagangan sesi I. Keempat saham tersebut adalah PT Hensel Davest Indonesia Tbk (HDIT), PT Krida Jaringan Nusantara Tbk (KJEN), PT Modernland Realty Tbk (MDLN), dan PT Acset Indonusa Tbk (ACST).
Berdasarkan data RTI, saham SMDM melesat sebesar 24,59%. Disusul, HDIT naik 16,04%. Kemudian, KJEN terkerek 14,41%, MDLN meningkat 13,56%, dan ACST terdongkrak 11%.
Sebaliknya, ada lima saham yang harganya turun signifikan di sesi I. Kelimanya adalah saham PT Pratama Abadi Nusa Industri Tbk (PANI) anjlok 6,88%. Disusul, PT Optima Prima Metel Sinergi Tbk (OPMS) jatuh 6,41%, dan PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) turun 4,3%.
Ditambah lagi, PT Darma Henwa Tbk (DEWA) jatuh 3,37% dan PT Borneo Olah Sarana Sukses Tbk (BOSS) tergelincir 3,09%.
Pada penutupan sesi I, bursa saham Asia bergerak mixed. Hang Seng (Hong Kong) terkoreksi 0,39% dan Shanghai (Tiongkok) bergerak turun 0,14%. Sedangkan Nikkei (Jepang) melambung 2,04% dan Straits Time (Singapura) menguat 0,86%.
Editor : Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)
Sumber : Investor Daily